Train to Busan (2016)

7/10 dari 1 reviewer
6038 viewer

Tanggal Rilis Train to Busan: 13 Mei 2016 (Festival Film Cannes), 31 Agustus 2016 (Indonesia)

Train to Busan mengikuti kisah sekelompok penumpang kereta api yang berusaha mencari perlindungan dari serangan zombie. Film bergenre thriller ini menjadi salah satu perwakilan Korea Selatan di Festival Film Cannes 2016. Gong-yoo, Jung Yu-mi, dan Ma Dong-seok adalah sekelompok nama-nama populer yang membintangi Train to Busan. Sebelumnya, film arahan sutradara Yeon Sang-ho ini juga mendapat banyak publikasi karena memasang nama Sohee, mantan anggota girlband Wonder Girls sebagai salah satu pemainnya.

Di luar tingginya atensi yang diperoleh karena nama-nama pemain, Train to Busan juga menarik perhatian karena menjadi film Korea pertama yang mengangkat tema zombie apocalypse. Sinema ini sebenarnya terhubung dengan Seoul Station, film indie Yeon Sang-ho yang rilis di awal tahun 2016 dengan tema serupa. Tak jauh beda dari Train to Busan, Seoul Station menggambarkan kekacauan di stasiun Seoul setelah seisi kota berubah menjadi zombie. Karena meluncurkan dua film zombie secara berurutan di tahun yang sama, sosok Yeon Sang-ho banyak disorot bukan hanya oleh media Korea, tapi juga media internasional. Ia sebelumnya memang lebih dikenal sebagai sutradara film-film indie seperti sinema animasi The King of Pigs (2011) dan The Fake (2013).

Judul Film : Train to Busan
Kategori: Film Korea, Film Asia
Rumah Produksi: RedPeter Film, Next Entertainment World (Distributor)
Genre: Thriller
Sutradara: Yeon Sang-ho
Produser: Lee Dong-ha
Penulis Naskah: Park Joo-suk
Penata Musik: Jang Young-gyu
Pemeran: Gong Yoo, Kim Su-an, Jung Yu-mi, Ma Dong-seok, Choi Woo-shik, Sohee
Rating IMDb: 7.8/10
Rating RottenTomatoes: 93%
Rating Metacritic: 73/100
Trailer Train to Busan
Berita dan Artikel Terkait
Review Train to Busan

Tulis Review Film Ini:
Review :
Mengizinkan Penggunaan BBCode: [spoiler]SPOILER DITULIS DI SINI[/spoiler]
   

1 orang mereview film ini

Tak Melebihi Standar Bagusnya Film Korea

Oleh Uki  13 Maret 2017
Train to Busan bagiku mirip seperti film bagus Korea kebanyakan. Bermasalah di konsistensi, tapi mengangkat masalah moralitas yang mengena. Seperti ini jadi sulit mengambil posisi, karena kesalahan konsistensi yg ada di Train to Busan sebenarnya sangat amatir (plot, karakterisasi, dsb) dan karena itu cukup parah. Tapi terlepas dari itu, film ini punya bobot pesan yg tidak bisa dikesampingkan begitu saja. Belum lagi, penggambaran zombie apocalypse adalah hal baru di perfilman Korea, walaupun konsepnya banyak meminjam karakter zombie di World War Z.

Secara keseluruhan, Train to Busan tidak bagus juga tidak buruk. Aku setuju dengan review kritikus yg menganggap film ini adalah Snowpiercer versi Zombie. Bedanya,
Spoiler

Review & Trailer Lainnya
Berita Popular


Artikel Popular