Spotlight (2015)

8.5/10 dari 2 reviewer
1524 viewer

Tanggal Rilis: 3 September 2015 (terbatas), 6 November 2015 (Amerika Serikat)

Spotlight diangkat dari rangkaian kejadian nyata dimana jurnalis media The Boston Globe mengungkap skandal masif dalam organisasi Gereja Katolik Roma di Amerika Serikat, dimana media tersebut meraih penghargaan Pulitzer pada tahun 2003 karenanya.

Berawal pada tahun 2001 dimana sekelompok jurnalis di The Boston Globe memutuskan untuk menginvestigasi kasus kekerasan seksual terhadap anak-anak yang dilakukan oleh seorang pendeta pedofil. Investigasi tersebut kemudian menemukan bahwa kejadian serupa telah terjadi berkali-kali, melibatkan banyak pendeta, dan ditutup-tutupi oleh Keuskupan Boston. Namun, mempublikasikan kabar seperti itu tentu saja tidak mudah.

Terlepas dari isu kontroversial yang dijadikan tajuk, film ini mendapatkan banyak aplaus dan dinilai sebagai salah satu film terbaik tahun 2015 oleh berbagai publikasi. Bagi penggemar drama thriller dan makar, Spotlight patut masuk dalam daftar wajib tonton Anda.

Judul Film : Spotlight
Kategori: Film Barat, Film Hollywood
Rumah Produksi: Anonymous Content, First Look Media, Participant Media, Rocklin/Faust, Open Road Films
Genre: Thriller, Drama, Adaptasi Sejarah
Sutradara: Tom McCarthy
Penulis Naskah: Tom McCarthy, Josh Singer
Penata Musik: Howard Shore
Pemeran: Mark Ruffalo, Michael Keaton, Rachel McAdams, Liev Schreiber, John Slattery, Stanley Tucci
Rating IMDb: 8.3/10
Rating RottenTomatoes: 93%
Rating Metacritic: 93/100
Trailer Spotlight
Berita dan Artikel Terkait
Review Spotlight

Tulis Review Film Ini:
Review :
Mengizinkan Penggunaan BBCode: [spoiler]SPOILER DITULIS DI SINI[/spoiler]
   

2 orang mereview film ini

Ending Kurang Konklusif

Oleh Edi Pr  16 Mei 2016
Spotlight menjanjikan cerita menarik tentang perburuan berita yang menggemparkan media AS di awal 2000-an. Iringan music score di film ini juga sudah dapat menampilkan nuansa yang sangat mendukung keseriusan cerita. Hanya saja, pengaruh luar biasa yang harusnya bisa ditampilkan sebagai penutup malah terkesan biasa-biasa saja. Ini tentunya berbanding terbalik dengan maksud si sutradara, Tom McCarthy, yang katanya menggarap film ini dengan visi untuk mengungkap dampak jurnalisme.

Well, jika itu pesan utama yang ingin dibawakan oleh McCarthy, maka sepertinya dia tak begitu berhasil membawakannya. Review ini bukannya serta merta menilai Spotlight sebagai film rata2 bawah. Film ini bagus, sangat bagus malah. Penokohannya apik, jalan ceritanya mengesankan, dan akting para pemainnya juga amat mendukung. Tapi sayang, semua itu justru meruncing ke sebuah ending yang kurang memperlihatkan dampak fenomenal dari apa yang dibangun di plot Spotlight.

Puas Dengan Penggarapan Film Dan Cast-nya

Oleh Ananda Alpha  14 Mei 2016
Satu kalimat untuk menggambarkan film ini : Representasi tim jurnalis yang profesional dan berdedikasi tinggi.

Semangat timnya luar biasa, bagaimana mereka menggali informasi, mengumpulkan keping-keping informasi layaknya puzzle yang harus digabungkan untuk mendapatkan pola yang utuh. Salah satu film yang bisa menginspirasi anak muda untuk berkarir di bidang jurnalisme, karena ternyata jurnalisme itu seru!

Aku menyukai semua karakter yang dibawakan cast-nya. Walter Robby Robinson, kapten yang tepat untuk tim yang hebat (yang paling aku favoritkan). Marty Baron, bos baru yang dingin dan cemerlang. Mike, jurnalis muda yang agresif. Mr. Garabedian, si pengacara nyentrik. Mereka orang-orang yang berdedikasi tinggi pada profesinya.

Ending-nya bisa dibilang biasa, tapi bikin merinding. Good Job! untuk para pemainnya, juga untuk tim kreatifnya.
Review & Trailer Lainnya
Berita Popular


Artikel Popular