Rokuyon: Zenpen (2016)
Tanggal rilis Rokuyon: Zenpen: 7 Mei 2016 (Jepang)
Pada tahun 1989 (tahun Showa 64), terjadi sebuah kasus penculikan dan pembunuhan anak perempuan yang tak terpecahkan oleh departemen kepolisian Jepang. Empat belas tahun berlalu dan masa kadaluarsa kasus berjuluk 64 (Rokuyon) tersebut kian mendekat.
Pada tahun 2002, Yoshinobu Mikami, mantan detektif yang sebelumnya ditugaskan untuk menggarap kasus Rokuyon dimutasi ke posisi petugas humas. Yoshinobu awalnya enggan dan menghadapi masalah dalam berhubungan dengan reporter, tetapi kemudian terjadi sebuah kasus baru yang mirip sekali dengan kasus Rokuyon.
Rokuyon: Zenpen (64: Part 1) merupakan bagian pertama dari dua film yang diangkat dari novel karya Hideo Yokoyama. Dibintangi oleh aktor senior peraih aneka penghargaan Kouichi Satoh dan Go Ayano, serta sejumlah aktor-aktris papan atas lainnya. Bagian keduanya, Rokuyon: Kouhen (64: Part 2) ditayangkan pada tanggal 1 Juni 2016.
Judul Film : Rokuyon: Zenpen |
Kategori: Film Asia, Film Jepang |
Rumah Produksi: TOHO |
Genre: Misteri, Thriller, Drama |
Sutradara: Takahisa Zeze |
Penulis Naskah: Hideo Yokoyama (kreator), Shin'ichi Hisamatsu (naskah) |
Penata Musik: Takatsugu Muramatsu |
Pemeran: Kouichi Satoh, Go Ayano, Nana Eikura, Eita, Tomokazu Miura, Masatoshi Nagase, Hidetaka Yoshioka, Tohru Nakamura, Masataka Kubota |