Death Note Kuasai Box Office, Geser Kimi No Na Wa

Anna Muttaqien View: 2981

Film live action Death Note Light Up the NEW World meluncur ke puncak #1 box office Jepang di pekan pertama penayangannya, melengserkan film anime Kimi No Na Wa (your name.) karya Makoto Shinkai yang sudah merajai selama sembilan pekan berturut-turut. Meski demikian, Kimi No Na Wa masih sanggup mejeng di peringkat kedua setelah sepuluh pekan beredar.

Premier di Jepang tanggal 29 Oktober lalu, film live action Death Note terbaru ini ditayangkan setelah beberapa prekuel diputar di layanan streaming lokal.

Selama weekend tanggal 29-31 Oktober, Death Note Light Up the NEW World berhasil meraup 458,645,800 yen (sekitar 4.37 juta Dolar AS). Ini jauh melampaui perolehan film live action Death Note pertama yang dibintangi Tatsuya Fujiwara dan Kenichi Matsuyama. Tahun 2006 lalu, film itu "hanya" mendapatkan 405,629,000 yen di pekan pertama penayangannya.

Sementara itu, rekor pendapatan Kimi No Na Wa di box office Jepang sudah lebih dari 17.19 milyar Yen (sekitar 163.7 juta Dolar AS) per hari Senin (67 hari penayangan). Film anime ini sukses menjadi film dengan perolehan tertinggi kesembilan sepanjang masa di Jepang, dan menunjukan indikasi siap mengambil alih posisi dua film di atasnya, Harry Potter and the Chamber of Secrets (17.3 milyar Ten) dan Bayside Shakedown (17.35 milyar Yen). Sebelumnya, Kimi No Na Wa sudah memupuskan dominasi film anime karya Hayao Miyazaki dari Studi Ghibli dalam rekor box office yang sama dengan meloncati The Wind Rises (12.02 milyar Yen) dan Ponyo (15.5 milyar Yen), meski masih jauh dari mampu untuk menjangkau prestasi karya Miyazaki lainnya Spirited Away, Howl's Moving Castle, dan Princess Mononoke.

 

Box Office Jepang Akhir Oktober 2016

  1. Death Note Light Up the NEW World
  2. Kimi No Na Wa (judul internasional your name.)
  3. Inferno
  4. Eiga Mahō Tsukai Precure! Kiseki no Henshin! Cure Mofurun! 
  5. Nanimono (Somebody)
  6. Bridget Jones's Baby
  7. Yamikin Ushijima-kun (Ushijima The Loan Shark) The Final
  8. Gold Medal Man
  9. Star Trek BEYOND
  10. A Silent Voice

Tak kalah dari Kimi No Na Wa, film anime A Silent Voice juga sangat sukses di bioskop Jepang, meraup sedikitnya 1,913,451,500 yen (sekitar 18.32 juta Dolar AS) per pekan keenam penayangannya.

Anna Muttaqien

Kontributor sekaligus editor di Sinemapedia. Hobi menulis, membaca, nonton, plus nggosip apa saja yang hubungannya dengan Asia dan Jepang. Mulai suka anime dan manga sejak tahun 90-an, berlanjut sampai sekarang.

Lihat profil selengkapnya






Berita Lain
Review Film




Artikel Popular