Assasination Classroom Kuasai Box Office Jepang, Kalahkan Batman v Superman

Anna Muttaqien View: 2296

Film live action kedua dari adaptasi manga "Assasination Classroom" karya Yuusei Matsui yang bertajuk Assassination Classroom: Graduation mempertahankan kursi peringkat pertama box office Jepang di pekan kedua penayangannya. Sementara itu, Doraemon: Nobita and the Birth of Japan kukuh di peringkat kedua.

Batman v Superman: Dawn of Justice yang memecahkan berbagai rekor box office dunia terpaksa harus puas dengan peringkat tiga. Dibawahnya, film live-action Chihayafuru: Kami no Ku, malah beranjak dari peringkat tujuh ke peringkat empat. Bersamaan dengan itu, Kamen Rider 1-Go yang sebelumnya di peringkat empat melorot ke anak tangga keenam, sedangkan film thriller Boku Dake Ga Inai Machi tergelincir dari peringkat 5 ke nomor 7.

Jaringan bioskop CGV Blitz telah mengumumkan akan menayangkan Assasination Classroom: Graduation, atau yang juga dikenal dengan judul Ansatsu Kyoushitsu: Sotsugyou-hen, di bioskop-bioskop Indonesia mulai tanggal 20 April 2016. Film pertamanya telah sukses masuk jajaran 10 besar box office domestik Jepang tahun 2015, dan dengan melihat kesuksesan film keduanya ini di negeri Sakura, besar harapan kalau Assasination Classroom yang diarahkan oleh sutradara Eiichiro Hasumi akan kembali menghadirkan sensasi sebagaimana dijanjikan oleh trailernya.

Anna Muttaqien

Kontributor sekaligus editor di Sinemapedia. Hobi menulis, membaca, nonton, plus nggosip apa saja yang hubungannya dengan Asia dan Jepang. Mulai suka anime dan manga sejak tahun 90-an, berlanjut sampai sekarang.

Lihat profil selengkapnya






Berita Lain
Review Film




Artikel Popular