Teror The Conjuring 2 Sukses Taklukkan Para Pesulap Now You See Me 2

Galuh Mustika View: 2434

Debut di hari yang sama, perolehan seri kedua The Conjuring dan Now You See Me ternyata cukup bertolak belakang. Hasil Box Office AS pekan lalu membuktikan kemenangan The Conjuring 2 atas sekuel film sulap yang dibintangi Mark Ruffalo dkk. Dari segi ulasan kritik, Now You See Me 2 dengan pasukan "the four horsemen"-nya juga tak mampu mengungguli horor The Conjuring 2 yang kembali mengisahkan kasus supranatural nyata dari Ed dan Lorraine Warren.

The Four Horsemen NYSM2

"The four horsemen", para pesulap Now You See Me 2 yang ditaklukkan The Conjuring 2

The Conjuring 2 berhasil mengumpulkan 40.4 juta USD di Box Office AS, hampir 2 kali lipat pendapatan Now You See Me 2 yang hanya mencapai 23.4 juta USD. Persaingan kedua film tersebut cukup menarik untuk disimak karena sama-sama berupaya menyambung kesuksesan seri pertama mereka. Meskipun pada akhirnya sama-sama tak berhasil menyamai atau bahkan mengungguli film pembuka masing-masing, The Conjuring 2 tetap lebih unggul, karena film besutan James Wan tersebut hanya selisih 1.5 juta USD lebih rendah dari raihan minggu pertama The Conjuring (2013). Sementara itu, Now You See Me 2 memiliki jarak lebih lebar dengan film pertamanya yang sanggup memperoleh 29.4 juta USD di pekan perdana.

Persaingan Di Ranah Kritik

Tak jauh berbeda dengan kemenangan Box Office-nya, The Conjuring 2 juga mengalahkan Now You See Me 2 di kancah kritik. Sejauh ini, film yang kembali dibintangi Patrick Wilson dan Vera Farmiga itu masih mempertahankan "tomat segar" dari Rotten Tomatoes dengan nilai 75% dan rating rata-rata 6.5/10. Sedangkan di Metacritic, The Conjuring 2 dirating 64 dari 100 poin maksimal. Film ini bahkan sudah memenangkan penghargaan untuk kategori Best Horror TV Spot di Golden Trailer Awards.

Sebaliknya, Now You See Me 2 tampak harus menelan kekecewaan manakala review berbagai pengamat film tak cukup ramah menyambut kedatangannya. Dengan skor 35% dan rating rata-rata 5/10, film yang menghadirkan Daniel Radcliffe itu mendapat status "tomat busuk" di Rotten Tomatoes. Lebih jauh lagi, Metacritic hanya memberikan rating 48 dari 100, skala nilai untuk film berstandar "rata-rata".

Pekan Sarat Kompetisi

Memasuki musim panas, bioskop-bioskop AS mulai diwarnai persaingan ketat dari berbagai film blockbuster yang ditargetkan untuk mendatangkan banyak penonton. Akhir pekan lalu menandai dimulainya periode itu, mengingat ada 3 film besar yang diputar perdana secara bersamaan. Selain sekuel The Conjuring dan Now You See Me, ada pula film Warcraft yang diangkat dari video game populer berjudul serupa. Tak hanya itu, persaingan awal di musim panas ini juga masih diramaikan film-film besar yang rilis lebih dulu, seperti X-Men: Apocalypse, Me Before You, dan Teenage Mutant Ninja Turtles: Out of the Shadows. Bahkan film yang terhitung "lawas" seperti The Jungle Book dan Captain America: Civil War pun masih bertengger di papan atas Box Office.

Berikut ini catatan 10 besar Box Office AS untuk minggu lalu:
1. The Conjuring 2 - 40.4 juta USD
2. Warcraft - 24.4 juta USD
3. Now You See Me 2 - 23 juta USD
4. Teenage Mutant Ninja Turtles: Out of the Shadows - 14.8 juta USD
5. X-Men: Apocalypse - 10 juta USD
6. Me Before You - 9.2 juta USD
7. The Angry Birds Movie - 6.7 juta USD
8. Alice Through the Looking Glass - 5.5 juta USD
9. Captain America: Civil War - 4.3 juta USD
10. The Jungle Book - 2.7 juta USD

Galuh Mustika

Penggemar film Barat yang doyan nonton segala genre, terutama petualangan dan fantasi. Pengagum karya-karya David Fincher, Christopher Nolan, Guillermo Del Toro, Steven Spielberg, dan Bong Joon-ho. Secara tak terduga juga suka perhatian sama drama dan film Korea. Hasilnya? Still try finding the best of both worlds.

Lihat profil selengkapnya






Berita Lain
Review Film




Artikel Popular