Duet Spielberg Dan Harrison Ford Bakal Luncurkan "Indiana Jones 5"

Anna Muttaqien View: 2025

Sebuah film petualangan epik yang disebut-sebut sebagai "Indiana Jones 5" dikabarkan tengah berada dalam proses syuting dan akan siap tayang di bioskop tanggal 19 Juli 2019. Sutradara top Steven Spielberg lagi-lagi akan bekerjasama dengan Harrison Ford.

Pengumuman pertamanya dirilis pada pertengahan Maret lalu, dimana Lucasfilm dibawah Walt Disney Studios sebagai pemilik franchise Indiana Jones, mengungkapkan kembalinya Harrison Ford sebagai Indiana Jones ke layar perak dibawah arahan Steven Spielberg. Belum banyak detail yang diketahui, kecuali bahwa film yang belum berjudul tersebut akan diproduksi oleh Kathleen Kennedy dan Frank Marshall.

Harrison Ford sebagai arkeolog Indiana Jones pertama kali muncul dalam film Raiders of the Lost Ark (1981), disusul oleh Indiana Jones and the Temple of Doom (1984), Indiana Jones and the Last Crusade (1989), dan Indiana Jones and the Kingdom of the Crystal Skull (2008). Semua film tersebut berhasil tembus box office dan mencatat rekor sebagai salah satu franchise film paling iconic sepanjang masa. Selain itu juga ada seri televisi The Young Indiana Jones Chronicles, dimana karakter Indiana Jones diperankan oleh empat aktor berbeda dari berbagai usia, termasuk Ford.

Sebelumnya ada rumor bahwa film kelima Indiana Jones ini akan menggunakan aktor lain, namun pihak Lucasfilm disebut-sebut meyakini bahwa Indiana tidak bisa digantikan oleh aktor lain seperti James Bond, sehingga Ford kembali pasang badan. Namun demikian, karena Ford telah mencapai usia 70an, maka besar kemungkinan kalau sepak terjangnya akan digantikan oleh pemeran pengganti (stuntman) atau karakter sidekick.

Anna Muttaqien

Kontributor sekaligus editor di Sinemapedia. Hobi menulis, membaca, nonton, plus nggosip apa saja yang hubungannya dengan Asia dan Jepang. Mulai suka anime dan manga sejak tahun 90-an, berlanjut sampai sekarang.

Lihat profil selengkapnya






Berita Lain
Review Film




Artikel Popular